DANRAMIL 0819/WONOREJO HADIRI MAULID AKBAR


LINTAS BATAS Pasuruan, Danramil 0819/13 Wonorejo (Kapten Inf Suyono) dalam sambutanya menyampaikan bahwa dengan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1439 H tersebut  kita semua harus dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT dalam setiap pelaksanaan tugas sehingga tugas yang kita laksanakan diridhoi oleh Allah SWT.

Disamping itu dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini, kita harap dapat meningkatkan silahturahmi dan kebersamaan antara aparat Komando Kewilayah dengan masyarakat disekitarnya sehingga tercipta kondisi wilayah yang kondusif untuk mendukung pembangunan didaerah dalam mensejahterakan masyarakat, hal tersebut tidak lepas dari keterlibatan dukungan dari seluruh komponen Pemerintah Daerah, aparat keamanan, para tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat dan komponen masyarakat lainnya.

Dimana sejarah kelahiran dan perjuangan Nabi Muhammad SAW dalam menyampaikan risalah Islamiyah,  telah mengajarkan  kepada  kita  sebagai  umatnya dengan berbagai macam suri  tauladan dalam  kehidupan kita sehari-hari, terutama dalam penyempurnaan iman dan taqwa kepada Allah SWT.

Tentunya, dengan momen Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, semoga dapat memberikan motivasi kepada setiap diri pribadi terutama dalam peningkatan rasa kebersamaan guna  menciptakan iklim yang kondusif.Pungkasnya.

Anto.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.