Keripik Pisang ISKANDAR Porong Rasanya Istimewa

Sidoarjo, Tribunusantara.com - Kota Sidoarjo yang terkenal sebagai kota udang, dan bandeng juga memiliki aneka jajanan khas Sidorjo. Jajanan Keripik pisang yang saat ini sudah merambah kota besar Surabaya bahkan kota besar lain di Indonesia, bahkan telah Go Internasional. Beberapa pengrajin keripik pisang di Sidoarjo pun kian berkembang pesat seiring pesanan yang kian banyak, mengingat cita rasa keripik pisang Sidoarjo memiliki cita rasa yang khas.

Iskandar (55) pria paruh baya asal desa Kedung Boto Kecamatan Porong Kabupaten Sidoarjo ini menggeluti usaha pengolahan keripik pisang sejak beberapa tahun lalu. Usaha keripik pisang Iskandar diproduksi oleh kerabat dan keluarga Iskandar.  Bahan baku pisang terbaik didapat Iskandar dari pasar terdekat dan juga daerah lain seperti Lumajang, Trenggalek dan Malang dan tempat lain yang terkenal menghasilkan pisang yang baik.

Proses pembuatan keripik pisang menurut Iskandar tidaklah terlalu rumit, mulai dari pengupasan buah pisang kemudian diiris-iris sesuai ukuran, adonan bumbu untuk menggoreng adalah menurut selera. Keripik pisang ada yang berasa manis, gurih, rasa coklat serta rasa lain sesuai selera atau pesanan.


Produksi keripik pisang Pak Iskandar terkenal memiliki rasa yang khas dan istimewah. Harga kemasan keripik pisang Pak Iskandar bervariasi sesuai ukuran, harganya pun terjangkau dan bisa dinikmati semua lapisan masyarakat. Di wilayah Porong, keripik pisang Pak Iskandar juga kian merambah hingga ke beberapa kota selain Sidoarjo. (Heri.S)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.