Babinsa Kandangsapi Bantu Warga Dalam Pembuatan BIOFIL Sapiteng

Pasuruan, LINTASBATAS.NET.IN. Hari Senin (30/07) Pukul 09.00 WIB Babinsa Kelurahan Kandangsapi Sertu Moh Waki anggota Koramil 0819/25 Gadingrejo melaksanakan kegiatan Kerja Bhakti bersama warga serta membantu warga dalam pembuatan BIOFIL Sapiteng Komonal di Lingk Rt. 05 Rw. 01 Kelurahan Kandangsapi Kecamatan Panggungrejo Kota Pasuruan. 


Babinsa Kelurahan Kandangsapi Sertu Moh Waki ,mengatakan “Kami sebagai babinsa tentunya sangat senang bisa membantu warga, dengan kegiatan seperti ini tentunya bisa lebih mendekatkan kita kepada masyarakat. Harapan kami dengan selesainya pembuatan septic tank ini dapat meringankan kesulitan warga, karena jamban adalah sarana dan prasarana yang harus di miliki oleh setiap warga agar tercipta lingkungan yang sehat dan bersih” ujarnya.(M. Fery) 




Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.